Perbedaan Standards compliance dan Quirks mode HTML?

Perbedaan Standards compliance dan Quirks mode HTML? web desain grafisKurang lebih beberapa bulan yang lalu, seorang teman penulis yang sama-sama bergelut dalam bidang Web Development mengajukan beberapa pertanyaan, sekilas terlihat seperti sesuatu yang sepele namun penulis berpikir memang ini pertanyaan yang mendalam. :) Namun sebetulnya apa yang ditanyakan? Beliau menanyakan, bagaimana membuat website itu memiliki tampilan yang sama meskipun dibuka dengan browser yang berbeda? Kemudian dia menambahkan apa ada teknik lain selain menggunakan CSS Resetter?
Waktu itu saya sendiri belum bisa menjawabnya, karena teknik lainnya itu saya dapatkan setelah menjalani lamanya waktu pertapaan. :D. Saya yakin senior-senior di atas saya mengetahui hal ini lebih dulu ketimbang saya sendiri. Yakni Standard Compliance dan Quirks Mode pada halaman HTML.  Dua mode ini dapat terlihat dengan jelas jika Anda menggunakan Mozilla Firefox dan tambahan Add On Web developer.
Dua mode inilah yang menyebabkan browser membedakan proses rendering halaman HTML. Sebetulnya apa fungsi dari dua mode ini? Secara sederhananya dengan mode Standards Compliance yang dipadukan dengan CSS Resetter maka tampilan halaman website yang Anda buat dapat terlihat sama meskipun di akses dengan menggunakan browser yang berbeda.
Seorang web designer pemula biasanya tidak menyertakan baris di bawah ini kedalam file HTML nya sehingga browser menganggapnya sebagai Quirks Mode, dan akibatnya tampilan halaman akan berbeda jika di akses menggunakan browser yang berbeda.
<!DOCTYPE html PUBLIC “-//W3C//DTD XHTML 1.0 Transitional//EN” “http://www.w3.org/TR/xhtml1/DTD/xhtml1-transitional.dtd”>
Cukup sederhana, tambahkan baris di atas tersebut ke dalam halaman html Anda, dan browser akan mendeteksi halaman tersebut sebagai Standard Compliance Mode, dan membedakan proses rendering file HTML.
Selamat bereksplorasi.

0 komentar:

Posting Komentar