Demo image Demo image Demo image Demo image Demo image >

Membobol Password Log On Windows XP

0 komentar

Sebenarnya, untuk membobol password log on pada Windows XP tidak diperlukan software khusus. Ada cara yang sangat sederhana untuk melakukannya. Kita hanya pelu melakukan langkah-langkah sebagai berikut:
  • Hidupkan komputer.
  • Jika sudah, tekan F8. Maka akan masuk ke mode select. pilih safe mode, lalu tunggu beberapa saat.
  • Tekan Ctrl + Alt + Del Maka akan muncul form Log on dan Password.
  • Isi log on dengan Administrator dan masukkan password semau anda.
  • Jika telah melakukan hal di atas, restart kembali komputer anda.
  • Pilihlah start in normaly windows.
  • Tekan kembali Ctrl + Alt + Del .
  • Ketikkan nama logonnya Administrator terus password yang baru anda ubah tadi.
Kalaucara diatas masih kurang manjur, masih ada cara cadangan:
  • Hidupkan komputer, lalu masuk ke safe mode (tekan F8 saat booting),
  • Masuk ke System dengan akun yang tidak terpassword, bisa Guest atau akun lain,
  • Klik Start – Control Panel – Account Setting,
  • Pilih account Administrator, maka anda akan melihat pilihanRemove Password …
  • Silakan dilanjutkan
Demikian. Semoga berguna dan bermanfaat.

Presentasi Elegan Tidak Perlu Pintar

0 komentar

Menurut pengalaman, presentasi dengan kesiapan materi tanpa kesiapan mental tidak akan berhasil dan sukses 100%. Saya pernah mendengar beberapa pendapat para orang tua dulu bahwa orang yang pintar pasti akan selalu sukses dalam presentasi. Sejujurnya saya tidak setuju dengan pendapat tersebut karena untuk bisa sukses saat presentasi tidak harus pintar tetapi kita dituntut untuk cerdas. Jika kita cerdas, maka presentasi bisa kita kendalikan dengan baik. Cerdas dalam artian bahwa kita dituntut untuk bisa mengontrol diri kita sebaik-baik mungkin dan menguasai media dan prasarana saat presentasi. Tidak hanya itu, masih banyak indikator yang perlu kita pelajari dan kuasai. Jujur sampai saat ini saya juga belum mampu menjadi seorang presenter yang sukses 100%. Namun, melalui tulisan ini, saya akan berbagi tips yang pernah saya dapatkan untuk meningkatkan kualitas presentasi kita. Berikut ini adalah hal-hal yang patut kita cermati agar tampak elegan saat presentasi.
Presentasi cantik
Ilustrasi Presentasi
Pertama, Tujuan. Langkah awal adalah menentukan tujuan kita presentasi. Tujuan presentasi sangat beraneka ragam. Contoh, untuk keperluan promosi, seminat, pekerjaan, perkuliahan, tugas, himbauan, dan lain-lain. Dengan menentukan tujuan terlebih dahulu, kita cenderung akan lebih terarah kemana jalan yang harus kita tempuh selanjutnya untuk mendapat hasil yang baik.
Kedua, Topik/Materi. Pahami topik atau materi yang akan kita sampaikan. Pendalaman materi sangat dibutuhkan agar kita bisa menarik perhatian para audien saat melakukan presentasi. Terkadang audiens akan merasa jenuh atau meremehkan presentator yang kurang memahami materi.
Ketiga, Media. kecanggihan teknologi akan memanjakan kita saat melakukan presentasi. Simple dan efektif. Perhatikan media yang bisa kita gunakan demi menunjuang kualitas presentasi kita. Biasanya sebagian besar orang menggunakan aplikasi power point untuk melakukan presentasi. Banyak hal juga yang perlu dicermati saat presentasi menggunakan bantuan powerpoint. Pemilihan font, animasi, dan warna template akan sangat mempengaruhi informasi yang kita sampaikan. Sebisa mungkin menggunakan desain yang soft berhubungan dengan topik dan point yang seperlunya saja ditampilkan.
Keempat, Situasi dan Kondisi. Perhatikan situasi dan kondisi saat presentasi. Ini berkaitan dengan poin ketiga. Mungkin bila kita akan presentasi di hadapan anak TK, menggunakan power point akan terasa membosankan bagi mereka. Alat bantuan yang pas mungkin bisa berupa alat peraga, video, atau yang lainnya. Jadi, media yang akan digunakan didasarkan pada situasi dan kondisi pada saat presentasi.
Kelima, Sasaran. Jangan lupa untuk memperhatikan kepada siapa kita akan melakukan presentasi. Hal ini juga berkaitan dengan poin ketiga dan keempat. Bila sasaran sudah kita ketahui, kemungkinan untuk pemilihan cara interaksi akan bisa kita tentukan.
Keenam, Jasmani dan rohani. Kesehatan jasmani perlu kita jaga agar saat presentasi bisa fit dan tidak terganggu oleh keadaan yang sedikit sakit. Flu sedikit saja terkadang sangat mengganggu proses presentasi. Mental adalah indikator yang sangat penting perlu kita siapkan dengan matang. Tingkatkan kepercayaan diri dengan mantap agar saat tampil tidak grogi atau gugup. Saat akan tampil sebisa mungkin selalu dalam keadaan yang sopan dan rapi sehingga akan menimbulkan Hello Effect kepada audiens. Jangan lupa berdoa, ya…:)


Ketujuh, Latihan. Latihan berbicara bisa kita lakukan untuk membiasakan diri kita dalam merangkai kata saat berbicara. Latihan bisa dilakukan di depan cermin atau dengan teman terdekat. Mungkin teman terdekat kita bisa memberi kita masukan atau saran setelah kita latihan. Latihan yang dilakukan tidak sekadar menyampaikan materi begitu saja. Cara interaksi juga harus dipelajari, intonasi, suara, eye contact, dan lain-lain.
Saya rasa itulah ketujuh tips atau poin yang perlu kita pelajari untuk tampil elegan saat presentasi. Sekali lagi, Presentasi elegan tidak perlu pintar. Jika kita cerdas mengeksplorasi kemampuan yang kita miliki dan latihan dengan baik, maka niscaya predikat presentasi yang baik akan kita dapatkan. Tunggu apa lagi? Ayo, buktikan kita bisa presentasi dengan baik. :)


Mungkin bila Anda mempunyai beberapa tips lagi selain ketujuh tips tersebut, jangan lupa share, ya…^^ Mari tampilkan presentasi yang elegan.
Tanpa bermaksud menggurui, semoga bermanfaat

sumber : http://ilmukomputer.org/2012/01/10/presentasi-elegan-tidak-perlu-pintar/

Editing Video dan Film Menggunakan Pitivi di Linux

0 komentar

Berbagi lagi dari tulisan di blog saya mengenai pemanfaatan salah satu aplikasi open source di linux untuk editing video dan film, bernama Pitivi. Mengapa saya sebutkan salah satu? Karena ada banyak aplikasi open source serupa, misalkan Open Movie Editor. Itulah indahnya dunia linux dan open source :)
Untuk proses editing suatu video maupun film, di Linux tersedia banyak perangkat lunak open source. Anda bisa menggunakan open movie editor, pitivi, dan lainnya. Pada tulisan ini akan dibahas pitivi pada distro Ubuntu. Jika ingin mencoba, silahkan sesuikan dengan distribusi yang anda gunakan sekiranya ada sedikit perbedaan.
Pertama, jika Pitivi belum terinstall, installah melalui software center dengan mengetikkan pitivi atau ke kategori multimedia. Untuk proses instalasi bisa menggunakan koneksi internet atau secara offline menggunakan ke;pingan DVD repository (jika memerlukan bisa mengontak saya untuk pemesanan). Kemudian, setelah terinstall, cek di aplikasi –> suara dan video –> pitivi.

Lokasi Pitivi
Pitivi


Kini ambillah sebuah file video/film dan sebuah file audio. Kemudian drag di bagian bawah.
File video dan audio
Meletakkan di bawah


Secara default Pitivi akan memisahkan antara file video dan audio beserta dengan frame video dan volume audio. Anda bisa menurunkan volume hingga ke bawah (tidak terdengar) untuk kemudian ditumpuk (ganti) dengan audio lainnya, misal dalam hal ini file audio yang kita inputkan tersebut.
Mengkonfigurasi audio dan video

Ada kalanya durasi antara file video dan file audio yang kita inputkan tidak sama panjang. Dalam kasus ini file video jauh lebih pendek dibandingkan file audio. Anda bisa memendekkan dengan cara menarik file audio ke arah kiri hingga sejajar dengan file video (frame terakhir). Konsekuensinya, audio seperti terputus saat dijalankan nanti. Untuk kasus ini, penulis menambahkan lagi video video, sehingga menjadi semacam video kompilasi.
Durasi tidak sama panjang

Menambahkan file video
Menyamakan durasi dengan menggeser ke kiri

Jika sudah, saatnya mengklik menu untuk render. Pitivi akan menanyakan lokasi meletakkan file hasil rendering tersebut. Tentukanlah, misalkan dalam hal ini di home. Kemudian inputkan nama file hasil, termasuk juga keluarannya dengan mengklik menu modifikasi. Setelah selesai, klik OK dan menu render, dan biarkan proses berjalan sampai selesai (berdasarkan waktu yang ditampilkan).

Lokasi penyimpanan
memilih hasil keluaran

Proses rendering berlangsung
Selesai :)
Untuk informasi lebih lanjut silahkan merujuk ke sini, ke sini, dan ke sini :)

sumber : http://ilmukomputer.org/2012/01/10/editing-video-dan-film-menggunakan-pitivi-di-linux/

Bagaimana Virus Menyebar

0 komentar

Mengelabui user Dengan Icon
Untuk mengelabui user terutama yang masih awam, yang dilakukan oleh VM yaitu dengan cara merubah icon programnya menjadi icon (misal : folder kuning, jpg, doc, txt,dan file multimedia ). Juga dalam pemberian nama terlihat seronok atau memancing user untuk mengeksekusi program misalnya: Nikmat_Gadis_Desa.exe,…..
Download Tulisan Lengkap: anharku-bagaimanavirusmenyebar.zip

sumber : http://ilmukomputer.org/2009/05/31/bagaimana-virus-menyebar/

Mengunci Folder Rahasia

0 komentar

Menjengkelkan sekali bila ada orang lain yang membuka file/folder pribadi kita yang disimpan di komputer. Meskipun disembunyikan (hidden), tetap saja file tersebut ditemukan. Saya yakin Anda pernah mengalami hal seperti itu. Ada baiknya, file/folder yang sangat pribadi, dikunci menggunakan software. Memang, kebanyakan software tersebut tidak gratis. Namun, untuk keamanan, tidak ada salahnya kita membeli salah satu software pengunci folder untuk menyembunyikan file rahasia kita.
Download Tulisan Lengkap: darma-menguncifolder.pdf

sumber : http://ilmukomputer.org/2008/07/01/mengunci-folder-rahasia/

Teknik Menyembunyikan Folder 2

0 komentar

Mas mahadji, saya sudah mempraktekkan cara mas dalam memproteksi folder dan
berhasil namun ketika mau mengembalikannya ke semula tidak bisa.Bagaimana cara mengembalikannya ke semula?

Hampir email yang masuk ke inbox saya seperti ini, oleh karena itu sebelum kita masuk ke teknik selanjutnya, saya akan membahas bagaimana cara mengembalikan folder yang terproteksi dengan cara seperti itu. Caranya hampir sama yaitu mengganti nama tersebut ke nama semula namun dengan cara yang berbeda yaitu melalui dos prompt, bagaimana langkah lengkapnya, simak tutorial berikut.
Download Tulisan Lengkap:
  1. kinta-teknik menyembunyikan folder pribadi
  2. kinta-teknik menyembunyikan folder pribadi 2
sumber : http://ilmukomputer.org/2007/12/26/teknik-menyembunyikan-folder-2/

Membuat Aplikasi untuk PDA

0 komentar

PDA (Personal Digital Assitant) sudah menjamur di negeri kita. Hanya yang disayangkan, kebanyakan pemakai PDA hanya untuk menggunakannya saja, padahal masih banyak yang bisa kita lakukan dengan memiliki PDA. Rata-rata pemakai PDA menggunakan sebagai alat bantu pengkoordinasi waktu dan jadwal, mungkin dengan sedikit menambah fitur bisa digunakan untuk mengirim SMS bahkan untuk browsing.
Bagi para teknisi, PDA bisa digunakan untuk mengkonfigurasi perangkat jaringan, contohnya Router. Atau dengan sedikit utak-atik di sana-sini bisa juga digunakan untuk mengukur gain antenna wireless kita. Malahan buat mahasiswa elektro, PDA bisa digunakan sebagai otak robot hasil rancangan mereka.
Banyak sekali merk, jenis dan platform PDA yang telah dikeluarkan. Untuk materi kali ini, penulis memfokuskan pada PDA PalmOS khususnya seri m1xx dan PalmV. Bagaimana juga dengan bahasa pemrograman yang digunakan? Apakah harus dengan Assembly? Tentu saja tidak. Sudah banyak pilihan bahasa yang bisa digunakan untuk men-develop aplikasi di PDA. Pada umumnya menggunakan Java atau C, tapi bisa juga dengan menggunakan Pascal atau malah Fortran. Bahasa Basic pun juga tersedia. Untuk yang lebih menyukai Java, bisa anda gunakan Waba atau SuperWaba VM. Bagi yang lebih cinta dengan bahasa C, bisa menggunakan gcc Cygwin yang dilengkapi dengan Palm SDK 3.5. Pagi pecinta pascal bisa menggunakan FreePascal atau HighSpeed Pascal. Untuk Basic ada SmallBasic atau NSBasic. Beberapa kompiler diatas adalah freeware bahkan ada pula yang opensource. Nah, tinggal pilih sesuai kebutuhan.
Dowload Tulisan Lengkap: luri-p

sumber : http://ilmukomputer.org/2008/11/25/membuat-aplikasi-untuk-pda/

Pengantar Softcomputing

0 komentar

Softcomputing merupakan metode yang dapat mengolah data-data yang bersifat tidak pasti, impresisi dan dapat diimplementasikan dengan biaya yang murah (low-cost solution). Beberapa metode yang termasuk dalam kategori softcomputing misalnya fuzzy logic, artificial neural network, probabilistyc reasoning. Softcomputing bukanlah suatu metode yang berjalan sendiri dalam menyelesaikan masalah, melainkan lebih pada kerjasama serasi antara metode-metode di atas, sehingga segi positif tiap metode dapat berkontribusi secara aktif. Sebagian dari materi pada makalah ini disampaikan sebagai pengantar kuliah musim semi 2003: “Special Lecture on Media Science V”, pada School of Computer & Cognitive Sciences, Chukyo University, Japan.
Download Tulisan Lengkap: Pengantar Softcomputing

sumber : http://ilmukomputer.org/2006/08/25/pengantar-softcomputing/

Algoritma Genetika dan Contoh Aplikasinya

0 komentar

Algoritma genetika adalah algoritma komputasi yang diinspirasi teori evolusi yang kemudian diadopsi menjadi algoritma komputasi untuk mencari solusi suatu permasalahan dengan cara yang lebih “alamiah”. Salah satu aplikasi algoritma genetika adalah pada permasalahan optimasi kombinasi, yaitu mendapatkan suatu nilai solusi optimal terhadap suatu permasalahan yang mempunyai banyak kemungkinan solusi. Dalam tulisan ini akan dibahas teori dasar algoritma genetika beserta contoh aplikasinya dalam menyelesaikan suatu permasalahan optimasi kombinasi sederhana.
Download Tulisan Lengkap: denny-agoptimasi.doc

sumber : http://ilmukomputer.org/2007/03/27/algoritma-genetika-dan-contoh-aplikasinya/

Tutorial Pemrograman Fuzzy Logic

0 komentar

Fuzzy Logic banyak diaplikasikan dalam berbagai bidang, salah satunya adalah sebagai alat bantu pengambil keputusan. Dalam artikel ini diberikan contoh proses pembuatan program fuzzy logic dalam bahasa pemrograman Java yang diaplikasikan untuk menentukan Jumlah Produk yang dihasilkan berdasarkan kondisi Suhu, Kebisingan dan Pencahayaan. Implementasi bahasa pemrograman Java untuk pembentukan fungsi keanggotaan, proses penalaran fuzzy metode Sugeno, proses fuzzifikasi dan defuzzifikasi akan dibahas. Program diuji terhadap suatu kondisi Suhu, Kebisingan dan Pencahayaan tertentu untuk mengetahui hasilnya.
Download Tulisan Lengkap: denny-pemrogramanfuzzy.zip

sumber : http://ilmukomputer.org/2008/02/24/tutorial-pemrograman-fuzzy-logic/

Teknik Membongkar Pertahanan Virus Lokal Menggunakan Visual Basic Script dan Text Editor Untuk Pencegahan

0 komentar

Pesatnya perkembangan virus lokal belakangan ini yang terkadang menginfeksi komputer, menuntut harus mulai berfikir mengambil bagian tentang bagaimana cara pembuatan pencegahnya. Hal ini diperlukan, karena virus lokal terkadang sulit dideteksi oleh beberapa antivirus terkemuka, kecuali oleh beberapa antivirus buatan lokal yang kemudian dipublikasikan sebagai antivirus yang mampu menangani satu atau beberapa jenis virus lokal. Hal ini bisa terjadi mungkin saja disebabkan karena virus lokal bekerja tidak sebagaimana virus non lokal pada umumnya, sehingga keluar dari standar pencarian virus, contohnya saja jarang sekali virus lokal yang menginfeksi file exe atau file com atau yang lainnya, sehingga sangat sulit dideteksi sebagai virus atau bukan, kecuali ketika virus tersebut telah dilaporkan dan terdeteksi oleh pembuat antivirus, baru virus tersebut dapat diatasi, lagi-lagi tercipta asumsi bahwa virus selangkah lebih maju dari antivirus. Salah satu penyebab dari sulitnya mendeteksi virus lokal ini, karena hampir tidak ada bedanya dengan file biasa, apalagi virus ini juga menggunakan bahasa lokal. Satu sisi mungkin bisa berbangga, karena beberapa nama virus lokal merupakan bahasa Indonesia, dan telah menjadi nama yang berada di database daftar virus internasional. Kini saatnya mencoba membongkar pertahanan virus lokal secara manual, yang mungkin suatu saat teknik ini akan mampu menciptakan antivirus secara sederhana. Teknik membongkar pertahanan virus lokal menggunakan bahsa visual basic script dan teks edior mengacu pada target pengamanan beberapa bagian vital yang diinfeksi oleh virus, seperti registry, msconfig, sysedit, cmd, folder windows, system32 dan masih banyak lagi. Hal ini dimaksudkan bahwa dengan memahami teknik membongkar pertahahanan virus tentunya diharapkan mampu mencegah virus menginfeksi komputer lebih dini, hal ini sejalan dengan asumsi bahwa mencegah lebih baik dari mengobati. Kata Kunci : Virus, Registry, Infeksi, Perlindungan, Pencegahan.
Download Tulisan Lengkap: junaidi-rekayasavirus-002.pdf

sumber: http://ilmukomputer.org/2008/05/24/teknik-membongkar-pertahanan-virus-lokal-menggunakan-visual-basic-script-dan-text-editor-untuk-pencegahan/

Sharing Koneksi Internet di Windows XP

0 komentar


Misalkan dalam satu rumah, terdapat beberapa komputer, satu diantaranya punya koneksi ke ISP. Tentu hanya komputer yang satu itulah dapat digunakan untuk akses internet. Persoalannya kemudian, bagaimana jika satu komputer ingin berbagi koneksi dengan komputer lain? Dalam tulisan ini, akan dikupas secara ringkas bagaimana membagi koneksi internet dengan komputer lain dalam satu area lokal (LAN) menggunakan sistem operasi MS Windows XP.
Download Tulisan Lengkap: ragil-sharing.zip

10 Tips Wireless Security

0 komentar


Jaringan nirkabel atau yang sering disebut dengan wireless network cukup mudah untuk di set up, dan juga terasa sangat nyaman, terutama jika kita menginginkan agar bisa berjalan jalan keliling rumah atau kantor dengan komputer portable tetapi tetap bisa tetap mengakses jaringan internet. Namun, karena wireless menggunakan gelombang, maka akan lebih mudah untuk di-hack daripada koneksi yang menggunakan kabel. Ada beberapa tips disini untuk mengamankan wireless network.
Adapun langkah langkahnya sebagai berikut
  1. Memakai Enkripsi. Enkripsi adalah ukuran security yang pertama, tetapi banyak wireless access points (WAPs) tidak menggunakan enkripsi sebagai defaultnya. Meskipun banyak WAP telah memiliki Wired Equivalent Privacy (WEP) protocol, tetapi secara default tidak diaktifkan. WEP memang mempunyai beberapa lubang di securitynya, dan seorang hacker yang berpengalaman pasti dapat membukanya, tetapi itu masih tetap lebih baik daripada tidak ada enkripsi sama sekali. Pastikan untuk men-set metode WEP authentication dengan “shared key” daripada “open system”. Untuk “open system”, dia tidak meng-encrypt data, tetapi hanya melakukan otentifikasi client. Ubah WEP key sesering mungkin, dan pakai 128-bit WEP dibandingkan dengan yang 40-bit.
  2. Gunakan Enkripsi yang Kuat. Karena kelemahan kelemahan yang ada di WEP, maka dianjurkan untuk menggunakan Wi-Fi Protected Access (WPA) juga. Untuk memakai WPA, WAP harus men-supportnya. Sisi client juga harus dapat men-support WPA tsb.
  3. Ganti Default Password Administrator. Kebanyakan pabrik menggunakan password administrasi yang sama untuk semua WAP produk mereka. Default password tersebut umumnya sudah diketahui oleh para hacker, yang nantinya dapat menggunakannya untuk merubah setting di WAP anda. Hal pertama yang harus dilakukan dalam konfigurasi WAP adalah mengganti password default tsb. Gunakan paling tidak 8 karakter, kombinasi antara huruf dan angka, dan tidak menggunakan kata kata yang ada dalam kamus.
  4. Matikan SSID Broadcasting. Service Set Identifier (SSID) adalah nama dari wireless network kita. Secara default, SSID dari WAP akan di broadcast. Hal ini akan membuat user mudah untuk menemukan network tsb, karena SSID akan muncul dalam daftar available networks yang ada pada wireless client. Jika SSID dimatikan, user harus mengetahui lebih dahulu SSID-nya agak dapat terkoneksi dengan network tsb.
  5. Matikan WAP Saat Tidak Dipakai. Cara yang satu ini kelihatannya sangat simpel, tetapi beberapa perusahaan atau individual melakukannya. Jika kita mempunyai user yang hanya terkoneksi pada saat saat tertentu saja, tidak ada alasan untuk menjalankan wireless network setiap saat dan menyediakan kesempatan bagi intruder untuk melaksanakan niat jahatnya. Kita dapat mematikan access point pada saat tidak dipakai.
  6. Ubah default SSID. Pabrik menyediakan default SSID. Kegunaan dari mematikan broadcast SSID adalah untuk mencegah orang lain tahu nama dari network kita, tetapi jika masih memakai default SSID, tidak akan sulit untuk menerka SSID dari network kita.
  7. Memakai MAC Filtering. Kebanyakan WAP (bukan yang murah murah tentunya) akan memperbolehkan kita memakai filter media access control (MAC). Ini artinya kita dapat membuat “white list” dari computer computer yang boleh mengakses wireless network kita, berdasarkan dari MAC atau alamat fisik yang ada di network card masing masing pc. Koneksi dari MAC yang tidak ada dalam list akan ditolak. Metode ini tidak selamanya aman, karena masih mungkin bagi seorang hacker melakukan sniffing paket yang kita transmit via wireless network dan mendapatkan MAC address yang valid dari salah satu user, dan kemudian menggunakannya untuk melakukan spoof. Tetapi MAC filtering akan membuat kesulitan seorang intruder yang masih belum jago jago banget.
  8. Mengisolasi Wireless Network dari LAN. Untuk memproteksi internal network kabel dari ancaman yang datang dari wireless network, perlu kiranya dibuat wireless DMZ atau perimeter network yang mengisolasi dari LAN. Artinya adalah memasang firewall antara wireless network dan LAN. Dan untuk wireless client yang membutuhkan akses ke internal network, dia haruslah melakukan otentifikasi dahulu dengan RAS server atau menggunakan VPN. Hal ini menyediakan extra layer untuk proteksi.
  9. Mengontrol Signal Wireless. 802.11b WAP memancarkan gelombang sampai dengan kira kira 300 feet. Tetapi jarak ini dapat ditambahkan dengan cara mengganti antenna dengan yang lebih bagus. Dengan memakai high gain antena, kita bisa mendapatkan jarak yang lebih jauh. Directional antenna akan memancarkan sinyal ke arah tertentu, dan pancarannya tidak melingkar seperti yang terjadi di antenna omnidirectional yang biasanya terdapat pada paket WAP setandard. Selain itu, dengan memilih antena yang sesuai, kita dapat mengontrol jarak sinyal dan arahnya untuk melindungi diri dari intruder. Sebagai tambahan, ada beberapa WAP yang bisa di setting kekuatan sinyal dan arahnya melalui config WAP tsb.
  10. Memancarkan Gelombang pada Frequensi yang Berbeda. Salah satu cara untuk bersembunyi dari hacker yang biasanya memakai teknologi 802.11b/g yang lebih populer adalah dengan memakai 802.11a. Karena 802.11a bekerja pada frekwensi yang berbeda (yaitu di frekwensi 5 GHz), NIC yang di desain untuk bekerja pada teknologi yang populer tidak akan dapat menangkap sinyal tsb.
Download Tulisan Lengkap: wewen_10tips

Koneksi Internet menggunakan HP CDMA

0 komentar


Sedikit tulisan tentang pengalaman pribadi ketika mencoba koneksi internet via hp cdma, maklum pihak sekolah waktu itu masih keberatan kalau harus pasang telpon dari telkom. Tulisan ini hanya sharing pengalaman dari penulis kira-kira 1 tahun yang lalu, jadi harga yang tercantum adalah harga lama, harap maklum ya. Semoga bermanfaat bagi yang ingin mencoba internetan di rumah dengan hp cdma. SEMOGA.
Begini berhubung sekarang abang sedang belajar koneksi internet via jaringan CDMA, abang mau bagi informasi sedikit nih tentang cara koneksi, username dan password dari masing2 penyedia jaringan CDMA.
Langkah Pertama, sebagai informasi awal hp CDMA yang abang gunakan adalah:
Nokia seri 2865(harga: 1200rb).
Untuk koneksi hp ke komputer abang pakai:
Kabel data Nokia seri CA-53(dibeli terpisah, harga ori:150rb).
Untuk hp seri lain tipe kabel data silahkan disesuaikan sendiri (cth: DKU-3, DKU-5, dll).
Untuk driver kabel data abang download langsung PC Suite Nokialangsung dari situs www.nokia.com
Langkah Kedua, abang menginstal program Nokia PC Suite.
Setelah terinstal dengan sempurna, berikutnya abang personalisasi jaringan melalui menu Program > All Programs > Accessories > Communications > Network Connections
Pilih File > New Connections (Windows XP).
Berikut langkahnya:
-Klik Next, pilih “Connect to the Internet
-Klik Next, Pilih “Set up My Connection manually”
-Klik Next, Pilih “Connect using a dial-up modem”
-Klik Next, Masukkan nama ISP (sembarang asal mudah dimengerti di desktop)
-Klik Next, Masukkan #777 sebagai nomor dial up ISP (berlaku untuk kartu Flexi, Fren & Starone)
-Klik Next, Masukkan username dan password sesuai kartu yang digunakan, berikut rinciannya:
Flexi: Username:telkomnet@flexi ; Password:telkom
Fren : Username:m8 ; Password:m8
StarOne : Username:starone ; Password:indosat
-Klik Next, Beri tanda cek pada “Add Shortcut”, klik “Finish”.
Langkah ketiga, jika langkah diatas sudah dijalankan dengan benar, pada desktop akan tampil shortcut nama ISP yang udah dibuat tadi. Untuk menghubungkan ke internet, klik dua kali shortcut tadi, masukkan username dan passwordnya dan klik dial.
Selesailah sudah. Nah sekarang ada pertanyaan lagi, gimana dengan tarifnya? mahal ndak? Untuk tarif karena tipe koneksinya Volume Based Charging, hitungan tarif sesuai dengan ukuran halaman yang dibuka bukan berdasarkan waktu pemakaian.
Untuk Flexi & Fren tarifnya Rp.5/Kb, untuk StarOne Rp.3/Kbyte.
Silahkan pilih sendiri, sementara abang baru nyoba pake fren lumayan cepet, tapi ya itu pulsanya juga cepet…

Membuat Laptop menjadi Hotspot / Access Point di Ubuntu

0 komentar


Dengan banyaknya pilihan operator yang tersedia saat ini, semakin mempermudah setiap orang untuk dapat koneksi internet murah. Nah, terkadang ada pemikiran bagaimana menjadi lebih murah dan efektif untuk memanfaatkan 1 USB Modem yang dimiliki sehingga dapat dipakai sebagai koneksi internet yang dapat dibagi pakai (sharing). Atau kalau bahasa internetnya adalah menjadikan Laptop yang memiliki USB Modem difungsikan sebagai Access Point / Hotspot. Bagaimana caranya ?
Ternyata dengan Ubuntu sangat mudah, sbb. :
1. Klik Icon Network Manager, kemudian pilih / klik Create New Wireless Network
2. Isikan Network Name, Pilih Wireless Security dan isikan Passowrd Key-nya
Nama Network saya isi : Wifi1, Wireless Securities pilih : “WEP 40/128-bit Key” (agar wireless juga bisa diakses oleh Windows) dan password sesuai keinginan. Klik Create. Sampai disini Anda telah sukses membuat Wireless Network dan setelah beberapa saat sistem Ubuntu akan menyampaikan informasi bahwa Wireless Network sudah Connect seperti terlihat pada gambar :
3. Pada Laptop yang lain (Ubuntu Sabily) saya akan mendemonstrasikan cara koneksinya. Klik Icon Network Manager. Dapat dilihat bahwa terdapat koneksi yang bisa digunakan (available) yaitu Wifi1. Klik Wifi1 …
4. Akan muncul kotak dialog : Wireless Securities dan Password Key, agar dipilih dan diisikan seperti data di atas, kemudian klik Connect … Nah Laptop sudah connect ke Internet melalui Wifi1 dan silakan berselancar.
5. Jika besok hari berikutnya akan mengaktifkan Wifi1 kembali, tidak perlu membuat koneksi baru, namun cukup klik Network Manager –> Create New Wireless Network. Pada Connection pilih Nama Wifi di atas (biasanya minta password user) –> klik Create



























sumber : http://ilmukomputer.org/2011/05/20/membuat-laptop-menjadi-hotspot-access-point-di-ubuntu/

Menghubungkan Dua Buah Laptop

0 komentar


Berbagi file antar computer dalam sebuah jaringan mungkin sudah sering dilakukan. Namun, bagaimana jika kita sedang bekerja/mengerjakan tugas bersama teman yang sama-sama membawa laptop? Tentu saja kedua laptop tersebut harus disambungkan supaya kita bisa berbagi file secara langsung tanpa perangkat lain. Lalu, bagaimana caranya? Kita bisa memanfaatkan fasilitas wireless yang dimiliki oleh laptop.
Download Tulisan Lengkap: darma-laptop.pdf

Angry Birds Untuk Facebook Siap Tampil Di Indonesia

0 komentar

Angry Birds versi Facebook akan segera hadir. Kehadiran game populer ini cukup spesial, karena sang pengembang game, Rovio, memilih Indonesia sebagai tempat peluncurannya nanti.
Peter Vesterbacka, Chief Marketing Officer Rovio, dalam sebuah acara yang berlangsung di Kempinski Ballroom, Jakarta mengungkapkan Indonesia adalah pengguna Facebook terbesar kedua di dunia. Itulah yang menjadi alasan mengapa pihak pembesut Angry Birds ini memilih Indonesia,  sebagai tempat launching pertamanya. Game ini akan mulai dirilis 14 Februari nanti, bertepatan dengan hari Valentine.
Tim ‘burung-burung pemarah’ ini, beberapa waktu yang lalu, menyambangi Indonesia dalam rangka peluncuran Nokia Asha 300, di mana piranti tersebut mendatangkan Angry Birds secara pre-installed.
Indonesia memiliki posisi yang penting bagi Rovio. Selain mempercayakan kedatangan Angry Birds di Facebook, mereka juga memberi kesempatan pada para developer lokal untuk melakukan internship (magang) di markas mereka yang terletak di Finlandia. Kesempatan ini diberikan bagi mereka yang mampu menyumbang ide menarik bagi game besutan Rovio.

Dasar-Dasar Membuat Web Dengan HTML

0 komentar


Dasar Dasar Membuat Web Dengan HTML web desain grafis
Nah, anda pasti sudah banyak melihat tutorial tutorial HTML yang ada di ilmuwebsite.com. Tapi, masih ada 1 kekurangan, tutorial HTML untuk tingkat pemula???

Nggak ada kan??? nah, maka dari itu, saya, C.H.I.P. Sensei, akan menjelaskan bagaimana website di bangun menggunakan tag-tag HTML, dan ini penulis sediakan untuk pemula. Tapi sebelum itu,? ada yang perlu diketahui.
tag <>
digunakan untuk menuliskan sintak, ada dua jenis, yaitu tag container dan tag biasa.
Tag container adalah tag yang berisi text yang akan ditampilkan setelah tag ditutup. Contoh: <td> text yang ditampilkan </td>.
Tag biasa, yahh…tag aja, contoh <BR> (break). <br> kaga perlu ditutup oleh tag </br>, tapi jika sintak yang digunakan tag container, contoh: <h1>, yah mesti ditutup dengan </h1>.
Tag yang digunakan untuk mengakhiri sintak punya karakter / (slash) sebelum sintaknya, contohnya: <td> </td>
Kita juga dapat mengetik attribut di dalam sebuah tag, contoh: <body bgcolor=”red”> </body>. atau <input type=”text”>.
LANGKAH 1
  • MEMBUKA NOTEPAD.
LANGKAH 2
  • MENGETIKKAN SINTAK/SYNTAX.
Berikut ini adalah syntax dasar yang membentuk suatu HTML.
pertama, ketikkan
<html>
tekan enter, kemudian ketik
<head>
Dalam container head, kita bisa mengetikan beberapa sintak, tapi yang paling penting jangan lupa mengetikan sintak <title> judul halaman web </title>. Untuk sintak lain nanti saja.
Sekarang ketikkan sintak title tadi, jadi seperti ini:
<head> <title> judul halaman web </title> </head>
Kemudian ketikkan <body>. Tag body merupakan badan/tubuh/inti dari halaman web, tampilan web yang kita lihat itu berasal dari <body>.
Body tuh tag container, jadi mesti ditutup. Hasil sampai sekarang:
<html>
<head>
<title> Judul Halaman Web </title>
</head>
<body>
</body>
?
Selanjutnya bagaimana cara menampilkan tulisan ke dalam HTML??? Ketikan sembarang text ke dalam tag body, contohnya seperti ini :
<body>
Contoh text yang ditampilin di halaman web, By: C.H.I.P. Sensei
</body>
terus, jika sudah, ketikkan </html>, script lengkapnya seperti ini :
<html>
<head>
<title> Judul Halaman Web </title>
</head>
<body>
Contoh text yang ditampilkan di halaman web, By: C.H.I.P. Sensei
</body>
</html>
kalo udah, sekarang save dengan nama dasarHTML.
kalo udah disave, buka data yang tadi di save.
?
Pada bagian ini, kalian mungkin akan bingun,g karena html yang tadi disave dan cape cape diketikkan, ternyata gagal. Malah yang terbuka adalah file di notepad/wordpad. tau kenapa???
Karena ketika men-save, file tersebut di save dalem bentuk TXT, bukan HTML. Nah cara men-save dalem bentuk HTML yaitu: ketika mensave, ada satu tempat di bawah tempat kita menulis nama file,? yakni Save As Type. Silahkan ubah dari text document(*.txt) menjadi all files, ketika menulis nama, di akhir di berikan extensi .html, contoh: dasarHTML.html.
?
Sekian tutorial dari C.H.I.P. Sensei. Meskipun sedikit semoga bermanfaat untuk anda yang baru memulai membuat website menggunakan HTML.